Memiliki tubuh yang sehat dan ideal adalah impian banyak orang. Dimana selain dari menjalani hidup sehat, jenis makanan yang dikonsumsi juga sangat mempengaruhi. Ada banyak jenis bahan makanan yang cocok untuk diet, salah satunya adalah buah-buahan. Ada beberapa jenis buah- buahan yang bagus untuk diet dan bisa bikin tubuh menjadi sehat. Apa saja daftar buahnya? Ikuti terus ulasannya di bawah ini, ya.
Daftar Buah Cocok Untuk Diet dan Bikin Tubuh Sehat
Buah adalah jenis makanan yang memang dikenal sangat menyehatkan. Mengkonsumsi buah secara rutin pun akan kerap disarankan untuk membuat tubuh tetap prima. Berikut ini adalah daftar buah yang bagus untuk diet dan bisa dikonsumsi setiap hari:
1. Apel
Jenis buah pertama yang pertama adalah apel. Buah yang satu ini memang banyak disarankan untuk dikonsumsi ketika sedang diet. Apel dikenal dengan memiliki kalori yang sangat rendah, namun kandungan seratnya terbilang tinggi. Sehingga ketika mengkonsumsi apel akan terasa kenyang lebih lama. Karena kandungan serat yang terbilang tinggi, apel sangat baik untuk kesehatan pencernaan.
Tidak hanya itu saja, apel juga memiliki kandungan vitamin C yang cukup, meski tidak setinggi buah jeruk. Tapi, mengkonsumsi apel setiap hari akan memberikan manfaat yang baik untuk tubuh. Terutama bagi kamu yang ingin diet, apel bisa membantu menurunkan berat badan secara efektif.
2. Alpukat
Buah selanjutnya yang bisa kamu konsumsi saat sedang diet adalah alpukat. Banyak sekali yang menganggap bahwa buah alpukat tidak baik dikonsumsi saat diet, pada kenyataan adalah alpukat memiliki kandungan yang sangat baik sekali untuk tubuh. Salah satunya adalah kandungan serat yang sangat baik untuk melancarkan pencernaan.
Tapi, memang alpukat memiliki kalori yang terbilang tinggi. Sehingga ketika kamu ingin konsumsi buah alpukat harus diperhatikan jumlahnya. Kamu bisa menikmati alpukat dengan berbagai cara, mulai dari di jus hingga dijadikan salad. Kalau bisa jangan menggunakan gula ketika mengkonsumsi alpukat.
3. Pir
Buah selanjutnya yang sangat cocok kamu konsumsi saat sedang diet adalah buah pir. Buah dengan tekstur yang crunchy ini ternyata memiliki kandungan serat yang sangat tinggi sekali. Bisa dikatakan pir memiliki serat yang lebih tinggi dari jenis buah lainnya. Kalorinya sendiri juga sangat rendah dan cocok untuk kamu konsumsi setiap hari karena bisa kenyang lebih lama.
Tidak hanya itu saja, dalam buah pir terdapat kandungan potasium yang sangat baik untuk membasmi kolesterol jahat dalam tubuh dan juga mampu menjaga kesehatan jantung. Kamu bisa mengkonsumsi pir begitu saja, dijadikan jus atau dicampur dalam salad.
4. Blackberry
Buah blackberry juga dikenal baik untuk kesehatan, terutama bagi kamu yang sedang berdiet. Rasa buah berwarna hitam ini sendiri terbilang manis, tapi ternyata dalam 1 cangkir buah blackberry hanya mengandung sekitar 7 gram gula. Jika dibandingkan dengan jenis buah lainnya, blackberry termasuk memiliki kandungan gula yang rendah.
Blackberry dikenal mempunyai serat yang terbilang tinggi sehingga bisa membuat kamu merasa kenyang lebih lama. Mengkonsumsi buah blackberry secara rutin mampu membantu menurunkan berat badan. Bahkan gula darah pun juga akan terjaga dengan baik.
5. Jeruk Bali
Buah yang satu ini juga ternyata sangat baik sekali untuk dikonsumsi ketika kamu sedang menjalankan diet. Jeruk Bali memiliki kalori yang sangat rendah, sekitar 37 kal dalam setengah buahnya. Kandungan air dan serat pada buah ini sendiri juga terbilang tinggi. Sehingga bisa mengontrol nafsu makan karena bisa merasa kenyang lebih lama.
Untuk menikmati Jeruk Bali, kamu bisa mengkonsumsinya begitu aja atau di jus. Rasa dari Jeruk Bali yang agak asam dan manis akan terasa sangat lezat jika dikonsumsi pada saat pagi hari.
6. Pisang
Siapa yang tidak kenal dengan buah yang satu ini, pisang juga dikenal sebagai salah satu buah yang cocok untuk diet. Buah pisang memiliki kandungan serat yang sangat tinggi dan juga mineral lainnya. Sebut saja vitamin B6 dalam pisang yang kandungannya lebih tinggi dibandingkan dengan buah lain.
Vitamin B6 memiliki fungsi untuk meningkatkan imun dan metabolisme tubuh. Sehingga tubuh pun akan selalu bugar. Kamu bisa mengkonsumsi buah pisang setiap hari, tapi tetap dengan jumlah yang secukupnya. Selain itu pisang juga bisa dijadikan camilan yang tepat dikala lapar dan bisa menekan nafsu makan. Sehingga program penurunan berat badan bisa berhasil.
7. Jeruk
Buah selanjutnya yang juga bisa kamu konsumsi saat diet adalah Jeruk. Buah dengan rasa yang asam dan manis ini mampu membantu menurunkan berat badan. Dikenal mengandung vitamin C yang sangat tinggi, buah jeruk juga memiliki kandungan lain yang juga sangat baik untuk tubuh, yaitu hesperidin yang berfungsi sebagai antioksidan.
Mengkonsumsi buah jeruk setiap hari bisa meningkatkan imun tubuh. Mengingat bahwa vitamin C memang berfungsi untuk membuat tubuh terhindar dari berbagai macam penyakit, terutama batuk dan pilek. Bagi kamu yang ingin mengkonsumsi sari buah jeruk, lebih baik dicampur dengan air hangat dan jangan tambahkan gula.
Itulah beberapa daftar buah buahan yang bagus untuk diet. Dimana dengan mengkonsumsi buah-buahan tersebut setiap hari, bisa membantu menurunkan berat badan dengan cara yang sehat. Pastikan kamu selalu mengkonsumsi buah setiap hari agar tubuh akan selalu dalam keadaan sehat.
Jika kamu ingin membeli buah-buahan segar tanpa ribet harus keluar rumah, bisa langsung belanja melalui aplikasi Astro yang cepat sampai tujuan. Astro menyediakan berbagai makanan segar untuk mendukung pola hidup sehat kamu!
Referensi:
7 Buah yang Bisa Mengenyangkan Perut Lebih Lama
10 Buah untuk Diet yang Bikin Cepat Langsing
Daftar 13 Buah Buahan untuk Diet Cepat dan Sehat
Sumber Gambar: Shutterstock