Apabila kamu mempunyai penyakit asam urat, biasa dokter akan menganjurkan kamu untuk mengkonsumsi makanan dengan lebih bijak. Sebab, ada beberapa makanan yang tinggi akan purin, sehingga menyebabkan gejala asam urat akan kambuh secara tiba-tiba. Lalu, bila terdapat pantangan bagi pengidap asam urat, apa saja makanan untuk penderita asam urat?
Nah, di bawah ini ada daftar makanan yang bisa dikonsumsi oleh pengidap asam urat dan bahkan dapat membantu menurunkan asam urat. Tentunya kamu semakin penasaran terhadap makanan tersebut, bukan? Langsung saja simak daftar makanan sehat yang bisa dikonsumsi oleh pengidap asam urat berikut ini.
Rekomendasi Makanan yang Membantu Turunkan Asam Urat
Penyakit asam urat ini merupakan salah satu bentuk arthritis atau radang sendi sebab meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh. Cairan asam urat yang berlebihan didalam tubuh bisa menggumpal dan mengeras pada persendian, sehingga mengakibatkan nyeri sendi.
Penyebab dari tingginya asam urat yaitu makanan dengan tinggi purin, seperti makanan laut dan jeroan. Oleh sebab itu, para pengidap asam urat harus mengkonsumsi makanan dengan purin yang rendah guna membantu turunkan asam urat yang melonjak dalam tubuhnya.
Tidak hanya itu, sejumlah makanan yang mengandung zat tertentu juga diyakini bisa membantu menyembuhkan penyakit ini. Tetapi, harus dipahami jika tidak terdapat satupun jenis makanan yang bisa menjadi obat atau menyembuhkan asam urat. Memiliki pola makan sehat lebih efektif membantu mengurangi resiko kambuhnya asam urat dan menghambat kerusakan pada sendi.
Di bawah ini rekomendasi atau saran makanan yang bisa dikonsumsi oleh penderita asam urat:
1. Buah Ceri
Seluruh buah-buahan memang bagus untuk dikonsumsi oleh pengidap asam urat. Tetapi, dari semua jenis buah yang ada, ceri sangat disarankan sebab dianggap dapat mengurangi tingkat asam urat dalam tubuh.
Buah ceri memiliki kandungan antosianin atau pigmen berwarna ungu-merah dengan sifat anti inflamasi dan antioksidan. Lalu, kandungan tersebut pun sudah terbukti bisa mengurangi lonjakan asam urat, menurunkan risiko kambuhnya asam urat dan meredakan nyeri sendi. Efektivitasnya bisa meningkat jika kamu konsumsi dengan obat untuk asam urat yaitu colchicine atau allopurinol.
Dikutip dari Kidney Atlas, sejumlah penelitian sudah memperlihatkan keefektifan dari buah berwarna merah ini untuk pengobatan asam urat. Terdapat salah satu penelitian yang memperlihatkan, partisipan yang mengkonsumsi sekitar 10-12 ceri, baik yang masih segar atau dibuat jus, sampai 3 kali dalam sehari, sekitar 35% mengalami penurunan kambuhnya asam urat.
Walaupun begitu, ceri menjadi buah dengan kandungan gula cukup tinggi. Sehingga ada baiknya kamu waspada saat mengkonsumsi buah ini jika kamu mempunyai penyakit diabetes.
2. Lemon
Tidak hanya ceri, buah selanjutnya yang bagus dikonsumsi dan dianggap dapat membantu turunkan asam urat yaitu lemon dan jus lemon. Buah lemon memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi dan diyakini bisa membantu mengurangi rasa nyeri dan peradangan asam urat.
Dikutip dari Arthritis Foundation, dosen kedokteran yang ada di Boston University School of Medicine, Tuhina Neogi mengungkapkan vitamin C bisa membantu kerja ginjal lebih baik untuk membuang asam urat berlebih pada darah. Walaupun begitu, dibutuhkan penelitian lebih banyak lagi guna membuktikan keefektifan tersebut.
Tidak hanya lemon, pengidap asam urat juga bisa mengkonsumsi buah lainnya yang memiliki kandungan vitamin C seperti strawberry, jeruk bali, nanas dan jeruk biasa.
Dapatkan Bahan Masaknya di Astro!
Temukan bahan-bahan untuk membuat Makanan Sehat Untuk Asam Urat kamu di ASTRO!
3. Pisang
Pisang pun bisa dijadikan sebagai pilihan buah untuk membantu turunkan kadar asam urat untuk para pengidap asam urat. Sebab, terdapat kandungan kalium dalam pisang yang cukup tinggi, yang bisa menekan terbentuknya kristal asam urat pada tubuh.
Selain itu, jika kristal tersebut sudah terbentuk, kalium bisa mencegah pengerasan pada kristal sehingga sangat mudah untuk dikeluarkan oleh ginjal. Kamu bisa memakan pisang setiap hari sebanyak 2 buah demi membantu turunkan asam urat.
4. Susu rendah lemak
Susu segar atau minuman dan makanan yang berbahan dasar susu, seperti yogurt dan keju, bagus dikonsumsi untuk pengidap asam urat. Tetapi, jenis susu yang boleh dikonsumsi dalam susu rendah lemak atau bebas lemak (low fat atau skim milk), supaya dapat memperoleh manfaat tersebut.
Kamu juga harus tahu, Arthritis Foundation memperlihatkan jika susu rendah lemak bisa membantu turunkan lonjakan asam urat pada darah dan menurunkan risiko serangan gejala timbul secara tiba-tiba. Sebab, protein pada susu bisa melancarkan pengeluaran asam lambung lewat urine.
5. Buncis, kacang polong dan lentil
Sebuah riset yang dirilis pada New England Journal of Medicine telah menyimpulkan jika makanan yang kaya akan protein nabati sangat bagus untuk pengidap asam urat dibandingkan makanan yang berasal dari protein hewani.
Penelitian ini mengungkapkan kebutuhan protein nabati tidak menimbulkan kambuhnya gejala penyakit asam urat, layaknya protein hewani. Sebagian makanan dengan kandungan protein nabati yang bagus dikonsumsi oleh pengidap asam urat, seperti buncis, kacang polong dan lentil.
6. Kopi
Sejumlah penelitian mengungkapkan jika mengkonsumsi kopi dengan cukup yang sedang, baik kopi bebas kafein atau dengan kafein, dihubungkan dengan menurunkan resiko terjadinya asam urat. Walaupun begitu, belum terdapat penelitian yang mengungkapkan alasan kopi mempunyai efek tersebut.
Tidak hanya itu, kamu juga tidak dianjurkan minum kopi jika mempunyai keadaan medis lain. Ada baiknya konsultasikan lagi dengan dokter jika ingin meminum kopi menjadi salah satu cara demi turunkan kadar asam urat.
Itu dia beberapa jenis makanan untuk penderita asam urat yang disarankan untuk dikonsumsi, sehingga bisa membantu turunkan kadar asam urat dalam tubuh. Dapatkan semua jenis makanan sehat tersebut di Astro. Cukup pesan lewat aplikasi, maka belanjaanmu akan sampai dalam hitungan menit saja! Yuk, download aplikasi Astro di Google Play Store & App Store!
Referensi:
Makanan yang Paling Baik Dikonsumsi Penderita Asam Urat
Sumber Gambar: Unsplash