Bagi kamu yang sudah terbiasa minum air kelapa muda tentu ini akan jadi hal yang beruntung. Sebab ada manfaat air kelapa muda yang baik bagi kesehatan kamu. Selain dari rasanya yang bisa menyegarkan juga ada kandungan yang bisa meningkatkan elektrolit tubuh serta mineral.
Ada juga kandungan antioksidan yang sangat bagus dalam memberikan nutrisi tubuh, itu pun juga bisa bantu dalam mencegah adanya sel-sel tubuh yang rusak. Namun, tidak hanya itu saja, ternyata masih ada manfaat lain yang baik bagi kesehatan jika rutin minum air kelapa muda.
Kamu juga harus tahu bahwa, air kelapa muda memiliki kandungan yang tidak perlu diragukan lagi. Tidak jarang orang yang menjadikan air kelapa mudah ini jadi minuman yang bisa menyegarkan.
Kandungan air kelapa memiliki kandungan yang ada yakni mineral, elektrolit, serta vitamin. Ada juga kandungan gula yang alami namun, kandungan gula yang ada pada air kelapa muda justru tidaklah tinggi. Berbeda dengan minuman kemasan, jus buah dan juga minuman soda pada umumnya.
Ada juga kandungan karbohidrat dengan kandungan protein yang sedikit serta ada juga lemak yang lengkap pada air kelapa. Kandungan lainnya pun juga ada kalium, natrium, energi, fosfor, dan juga besi.
Bisa dikatakan juga bahwa air kelapa muda ini punya kalium yang tinggi, jadi akan bagus dibanding dengan minuman olahraga kemasan.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Untuk Orang Demam
Manfaat Air Kelapa Muda Bagi Kesehatan, Bisa Awet Muda
Sudah tidak perlu diragukan lagi bahwa manfaat air kelapa muda sudah dikenal banyak. Adapun manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh, simak yuk!
1. Bisa Awet Muda
Dengan minum air kelapa muda ternyata bisa tambah manfaat pada kecantikan kamu sendiri. Air kelapa ada manfaat dalam hal kecantikan yakni bisa bantu kulit jadi lebih terasa halus dan juga bisa bikin awet muda.
Sebab ada kandungan sitokin yakni kandungan yang bisa membuat hormon pertumbuhan jadi bekerja. Fungsi yang ada pada air kelapa muda ini bisa atur dalam hal pertumbuhan, penuaan sel dan juga perkembangan.
Tidak hanya itu saja, sitokin sendiri bisa bantu meningkatkan efek anti-penuaan, anti- trombotik, dan juga anti-karsinogenik. Maka dari itulah, tidak heran jika minum air kelapa juga bisa bantu tunda dalam penuaan.
2. Pencernaan jadi lebih sehat
Selanjutnya, air kelapa muda memiliki manfaat dalam pencernaan yang bisa jadi lebih sehat. Pada umumnya, bagi seseorang yang sedang diare sangat direkomendasikan untuk minum air kelapa muda.
Tidak hanya itu saja, sebenarnya masih ada banyak yang lain yakni bisa bantu dalam cacingan, gangguan terhadap ginjal, gangguan terhadap pencernaan, dan konstipasi serta infeksi pada kandung kemih.
Baca Juga: Rekomendasi 10 Makanan Sehat Untuk Tingkatkan Imun Kamu
3. Bantu Atur Tekanan Darah dan Kolesterol
Kamu juga harus tahu bahwa minum air kelapa muda bisa juga memberikan manfaat dalam mengatur tekanan darah dan juga kolesterol. Sebab, ada kandungan natrium yang bisa juga bantu dalam menurunkan kadar gula yang ada pada darah khususnya bagi kamu yang memang sudah menderita tekanan darah yang tinggi.
Adapun kandungan kalium yang ada pada air kelapa muda juga cukup tinggi yang nantinya bisa bantu kurangi kolesterol dalam darah. Jika sudah rutin minum air kelapa muda maka bisa bantu dalam pencegahan pembentukan darah yang menggumpal.
4. Bantu cegah batu ginjal
Memang agar bisa terhindar dari adanya penyakit yang ada pada ginjal caranya adalah dengan minum air dengan rutin dan benar. Namun, jika saja air putih yang diminum tentu saja tidak akan cukup.
Apalagi memang ginjal juga butuh pemicu yang benar agar bisa bekerja, salah satunya adalah dengan minum air kelapa muda.
Kamu harus ingat juga bahwa adanya penyakit pada batu ginjal itu bisa ada karena kalsium, asam oksalat dan juga yang lainnya mengalami pengendapan dan berubah jadi kristal. Kemudian terbawa pada urine.
Nah, ternyata dengan rutin minum air kelapa juga bisa bantu mengurangi dan mencegah adanya batu ginjal yang menyeramkan tersebut. Karena kandungan yang ada di dalam air kelapa muda bisa mengecilkan kemungkinan radikal bebas yang semakin lama bisa semakin tinggi terbentuk khususnya pada kadar oksalat yang ada pada urine.
Baca Juga: Jenis Makanan Untuk Pemulihan Setelah Sakit
Demikian beberapa manfaat air kelapa muda yang sangat bagus bagi kesehatan yang wajib kamu ketahui. Jika sebagai minuman tentu saja bisa bantu menyegarkan tubuh serta mempunyai kandungan elektrolit, kemudian ada mineral dan juga vitamin di dalamnya. Jangan lupa, kamu bisa dapatkan air kelapa muda dan buah-buahan segar lainnya di aplikasi Astro! Yuk, download aplikasi Astro di Play Store & App Store sekarang!
Referensi:
Selain Mengganti Cairan Tubuh, Ini 7 Manfaat Lain dari Air Kelapa
Sumber Gambar: Shutterstock