Resep Kue Cucur Gula Merah Anti Gagal Dijamin Legit Bikin Ketagihan

Resep Kue Cucur Gula Merah Anti Gagal Dijamin Legit Bikin Ketagihan

Di Indonesia tentu ada banyak sekali kue tradisional yang bisa kamu nikmati dan salah satunya adalah kue cucur. Kue yang satu ini masih populer sampai sekarang sehingga masih banyak penjual yang bisa ditemukan di berbagai daerah. Dengan warna cokelat tua ditambah dengan aroma khas dari gula merah serta kayu manis tentu membuat kamu tergoda. Bentuknya bundar dengan tekstur yang berserat dengan rasa manis dan legit maka banyak orang ingin buat sendiri di dapur. Bagi kamu yang sedang cari resep kue cucur gula merah yang anti gagal dan hasilnya dijamin legit bikin ketagihan maka bisa simak resepnya di bawah ini.

Baca Juga: Belajar Membuat Kue Lapis Legit yang Sempurna dengan Resep Ini

Bahan-Bahan:

Sebelum mulai memasak, pastikan kamu memiliki bahan-bahan di bawah. Jika ada bahan yang tidak ada di dapurmu, jangan lupa kamu bisa pesan semua kebutuhan masak di aplikasi Astro!

Bahan Larutan Gula:

Baca Juga: Resep Kue Lidah Kucing yang Enak, Nikmat dan Anti Gagal

Cara Memasak:

1. Larutan Gula:

  • Rebus semua bahan larutan gula hingga larut dan mendidih.
  • Saring dan biarkan hingga dingin.

2. Adonan Kue:

  • Campur tepung beras, tepung terigu, kayu manis, dan garam.
  • Tambahkan setengah larutan gula, aduk hingga rata.
  • Tuangkan kembali setengah larutan gula, pukul-pukul adonan selama 30-40 menit hingga terasa ringan.

3. Penggorengan:

  • Panaskan minyak dalam wajan.
  • Ambil sendok adonan, tuang ke wajan panas, biarkan pinggiran kue mengeras.
  • Siram minyak pada bagian tengah dan tusuk dengan lidi agar adonan mengalir ke tepi kue.
  • Goreng hingga matang, tiriskan.

Tips Kue Cucur Anti Gagal

Pastikan kue cucurmu jadi sempurna dengan beberapa tips santai ini sebelum mulai masak:

  1. Pilih Gula Aren yang Berkualitas: Pastikan gula aren yang kamu beli memiliki warna yang gelap. Hal ini penting untuk memberikan warna cokelat pekat yang lezat pada kue cucur.
  2. Pukul Adonan Dengan Keras: Saat memukul adonan, lakukan dengan keras dan kuat. Tujuannya adalah agar adonan bisa bersarang dan mengembang secara maksimal saat proses penggorengan.
  3. Gunakan Wajan yang Tepat: Gunakan wajan yang terbuat dari besi atau wajan cekung, tergantung pada ketersediaan di dapur kamu. Wajan berkualitas akan membantu memasak kue cucur dengan sempurna.
  4. Tiriskan dengan Baik: Setelah matang, pastikan untuk meniriskan kue dengan baik. Diamkan hingga minyak goreng benar-benar tiris, atau gunakan tisu dapur untuk membantu menyerap kelebihan minyak.

Dengan mengikuti tips-tips ini, kamu akan mendapatkan kue cucur yang lezat dan sempurna setiap kali mencoba membuatnya di rumah. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Kue Semprit Renyah dan Lembut: Cara Membuat Kue yang Lezat dan Mudah Dibuat

Jangan lupa juga kalau kamu bisa membeli kebutuhan sehari-hari kamu seperti bahan-bahan untuk membuat kue cucur di atas dan lainnya di aplikasi Astro! Yuk, rasakan kemudahan belanja online bersama Astro! Temukan berbagai pilihan buah segar, produk makanan, produk kecantikan, dan lainnya. Download aplikasi Astro sekarang di App Store & Play Store sekarang!

Hakim Habibie
Hakim Habibie