Puasa seharian, dengan menahan lapar dan haus tentu ingin menikmati santapan buka puasa dengan menu yang lezat dan menyegarkan. Bisa dipastikan ini merupakan saat yang paling dinantikan seluruh umat muslim yang ada di dunia ketika berbuka puasa makan dan minum dengan menu yang khas ada di bulan ramadhan secara umum.
Adapun kudapan manis berupa kurma, kolak, dan lain sebagainya yang sering dijadikan kudapan untuk berbuka puasa. Ada juga tidak ketinggalan sajian makanan yang berat berupa nasi dengan lauk yang banyak sesuai dengan selera dan keinginan.
Namun terkadang membuat bingung hari pertama hingga hari ke 30 berpuasa ingin memasak sajian menu yang mana saja. Bisa dari menu buka puasa sederhana dan yang mewah hanya sesekali.
Meskipun sebulan menjalankan ibadah puasa, maka usahakan jangan hanya memilih makanan dan minuman yang manis atau yang enak saja. Kamu juga bisa perhatikan dengan menu yang sederhana atau yang sehat.
Baca Juga: 6 Menu Sahur Ala Anak Kos Yang Lezat & Praktis, Patut Dicoba!
5 Resep Menu Buka Puasa Sederhana yang Mudah dan Tidak Membosankan
Berikut ini ada beberapa menu buka puasa yang sederhana dan bisa kamu jadikan ide kreasi masakan. Jadi kamu bisa mengolah menu yang bervariasi, dijamin tidak akan membosankan. Intip yuk!
1. Ayam Goreng Kecap
Bahan yang dibutuhkan :
- Ayam 1 ekor kemudian potong menjadi 12 bagian
- Perasan air jeruk nipis, sekitar 4 sdm
- Garam ½ sdm
- Minyak goreng 400 ml
- Margarin 3 sdm
- Bawang putih 4 siung, potong tipis saja
- Bawang bombay 1 siung, potong tipis saja
- Tomat 1 dan potong
- Kecap manis 5 sdm saja
- Gula pasir 1 sdt
- Air putih sekitar 50 ml
Dapatkan Bahan Masaknya di Astro!
Temukan bahan-bahan untuk membuat Menu Buka Puasa kamu di ASTRO!
Cara Masak :
- Lumuri ayam dengan jeruk nipis dan garam lalu diamkan sekitar 15 menit
- Jika minyak sudah panas maka goreng ayamnya sampai warna coklat, angkat dan tiriskan
- Panaskan margarin dalam wajan yang anti lengket pakai api sedang. Tumis bawang putih serta tumislah bawang bombay. Masukkan ayam dalam wajan dan aduk merata
- Tambahkan kecap manis, gula, garam dan juga air. Sesuaikan dengan selera, kemudian tunggu sampai mengental
- Matikan kompor dan angkat, maka ayam kecap sudah bisa disajikan dengan nasi hangat
2. Karedok
Bahan yang diperlukan :
- kacang panjang
- kol
- tauge 50 gram
- daun kemangi
- terong bulat
- mentimun
Bumbu Kacang :
- Kacang tanah
- kencur
- gula merah
- terasi bakar
- air putih
- garam
- bawang putih
- cabe rawit
Cara membuat :
- Gunakan wadah besar dan bumbu halus, campur semuanya dan sampai bentuk seperti pasta
- Haluskan kacang tanah dan campur dengan bumbu halus dan sayur
- Tambah perasan jeruk dan air
Baca Juga: Resep Lezat Menu Makanan Berbahan Ikan Untuk Buka Puasa
3. Sup Sayuran
Bahan :
- wortel
- kentang
- daun bawang
- tomat
- kol
- bawang merah
- bawang putih
- Seledri
- garam
- air putih secukupnya
- merica bubuk
- minyak goreng
Cara Memasak :
- goreng bumbu halus, seperti bawang, daun bawang dengan garam dalam panci
- jika sudah kecoklatan, maka masukkan air ke panci sampai mendidih dengan api sedang
- Jika sudah mendidih masukkan sayur dan tunggu sampai lunak
- masukkan garam dan bumbu penyedap jika masih ada yang kurang pas, maka sudah siap disajikan
4. Brokoli Saus Tiram
Bahan :
- Brokoli
- garam
- bumbu saus tiram
- margarin
- bawang putih
- jamur
- merica bubuk
- tepung maizena
- air putih
Cara Masak :
- Didihkan air dan berikan garam, jika sudah mendidih, masukkan brokoli dalam 1 menit
- Angkat dan taruh dalam air es
- Taruh dalam piring saji
- Panaskan kompor dan tumis bumbu untuk saus. Panaskan margarin, tumis bawang putih sampai harus. Masukkan jamur dan tumis sebentar saja. Tambah bumbu saus tiram, merica dan air sampai matang. Larutkan maizena sampai kental lalu masukkan dalam wajan
- siram ke piring saji yang sudah ada brokoli lalu sudah siap disajikan
5. Telur Dadar Gulung
Bahan yang Disiapkan :
- Telur
- garam
- merica
- minyak goreng/margarin
Cara memasak :
- Panaskan wajan anti lengket dalam api kecil
- Masukkan minyak sedikit atau bisa juga dengan menggunakan margarin
- Kocok telur dan masukkan sedikit dalam wajan yang sudah panas, ini supaya hasilnya bias digulung tipis dan jangan digoreng terlalu lama
- Gulung telur dan angkat telur kemudian tiriskan
- Ulangi langkah yang sama dan sesuaikan dengan kebutuhan
- Maka telur dadar gulung sudah bisa kamu sajikan
Demikian adalah 5 resep menu buka puasa sederhana yang bisa kamu coba di rumah bersama dengan keluarga. Pastikan selalu menyiapkan bahan-bahan memasak berkualitas selama ramadan. Untuk itu, kamu bisa pesan berbagai bahan makanan berkualitas di aplikasi Astro dengan pengiriman cepat hanya dalam hitungan menit saja. Yuk, belanja sekarang!
Referensi:
4 Inspirasi Menu Berbuka Puasa yang Sehat
6 Pilihan Menu Takjil Sehat Untuk Berbuka Puasa
Sumber Gambar: Shutterstock