
Palembang dikenal sebagai salah satu kota dengan warisan kuliner yang kaya. Makanan khasnya memiliki cita rasa unik yang dipengaruhi oleh berbagai budaya Melayu, Tionghoa, dan India.
Beragam makanan khas Palembang tidak hanya enak untuk di santap tetapi juga memiliki makna budaya yang mendalam. Gak heran jika Palembang terkenal dengan kulinernya yang sangat khas, hingga menjadikannya destinasi wajib bagi pecinta makanan.
Sejarah & Keunikan Kuliner Palembang
Kuliner Palembang banyak menggunakan bahan dasar ikan, santan, dan rempah-rempah untuk menciptakan rasa yang gurih dan khas.
Menurut penelitian M. C. Rickfles seorang peneliti dari Amerika Serikat yang menerbitkan buku “Sejarah Modern Indonesia”, beberapa makanan khas yang ada di Palembang erat kaitannya dengan sejarah perdagangan di masa Kesultanan Palembang, yang dulunya Palembang merupakan pusat perdagangan rempah-rempah.
Menurut catatan sejarah, Kesultanan Palembang memiliki jalur perdagangan yang kuat dengan pedagang dari India, Tiongkok, dan Timur Tengah.
Oleh karena itu, beberapa makanan khasnya mendapat pengaruh dari budaya asing, seperti Martabak HAR yang memiliki kemiripan dengan martabak khas dari India dan tempoyak yang juga ditemukan dalam kuliner Melayu.
Baca Juga: Cara Membuat Pempek Tanpa Ikan Tapi Tetap Gurih
15 Makanan Khas Palembang yang Lezat & Autentik
Berikut adalah daftar makanan dari Palembang yang wajib kamu coba
1. Pempek – Ikon Kuliner Palembang

Pempek adalah makanan khas Palembang paling terkenal yang terbuat dari ikan dan tepung sagu. Disajikan dengan kuah cuko yang asam-manis, pempek hadir dalam berbagai jenis seperti kapal selam, lenjer, dan adaan.
Pempek pertama kali diperkenalkan oleh imigran Tionghoa yang mengembangkan resep berbasis ikan khas perairan Palembang.
2. Tekwan – Sup Ikan Berkuah Gurih

Tekwan merupakan sup ikan yang disajikan dengan kuah kaldu udang yang gurih. Disajikan dengan bihun, jamur, dan irisan bengkuang.
Di Palembang tekwan sering disajikan untuk acara keluarga atau perayaan tradisional sebagai simbol kehangatan dan kebersamaan.
3. Model – Tekwan Versi Berisi Tahu
Model adalah varian dari tekwan yang menggunakan tahu sebagai isiannya. Memiliki kuah yang sama gurihnya dengan tekwan dan tekstur yang lembut.
Model sering dijadikan menu favorit saat acara keluarga selain dari Tekwan.
4. Mie Celor – Mi Santan dengan Rasa Khas

Mie celor adalah mi tebal yang dimasak dengan kuah santan gurih dan kental, disajikan dengan telur rebus dan taburan bawang goreng.
Hidangan ini awalnya berasal dari pedagang yang singgah di Palembang dan terus berkembang menjadi hidangan favorit masyarakat di Palembang.
5. Pindang Patin – Sup Asam Pedas Segar

Hidangan sup ikan patin dengan bumbu khas Palembang yang menciptakan perpaduan rasa asam, pedas, dan gurih.
Salah satu tempat terbaik menikmati pindang patin adalah di kawasan 16 Ilir, di mana ada restoran lokal yang menyajikan pindang dengan berbagai lauk lainnya.
Baca Juga: 15 Makanan Khas Daerah Semarang
6. Burgo & Lakso – Lempengan Tepung Berkuah Santan

Burgo dan lakso adalah hidangan yang terbuat dari adonan tepung beras yang digulung lalu diiris tipis dan disajikan dengan kuah santan berbumbu.
Burgo memiliki tekstur lebih kenyal, sedangkan lakso berbentuk seperti mi tebal. Hidangan ini sering menjadi menu sarapan khas Palembang.
7. Laksan – Pempek Kuah Santan

Laksan merupakan varian pempek yang disajikan dengan kuah santan yang kaya rempah.
Hidangan ini memiliki tekstur yang lembut dengan rasa yang lebih gurih dibandingkan pempek biasa. Biasanya dinikmati saat acara keluarga atau hari besar.
8. Martabak HAR – Martabak Kari Khas Palembang

Martabak HAR (Haji Abdul Rozak) adalah martabak khas Palembang yang diisi dengan telur dan disajikan dengan kuah kari kental.
Martabak ini memiliki pengaruh dari kuliner India dan menjadi salah satu makanan favorit di kota ini.
9. Kemplang – Kerupuk Panggang Gurih
Kemplang adalah kerupuk khas Palembang yang terbuat dari ikan dan dipanggang hingga kering.
Kemplang memiliki cita rasa gurih khas ikan dengan tekstur yang lebih renyah dan garing dibandingkan kerupuk ikan goreng, menjadikannya camilan favorit masyarakat Palembang.
Baca Juga: Olahan Keripik Khas Indonesia
10. Tempoyak – Fermentasi Unik Buah Durian

Tempoyak adalah hasil fermentasi dari buah durian yang digunakan sebagai bumbu masakan, terutama untuk hidangan ikan.
Kombinasi rasa durian yang khas dan aroma durian yang kuat membuat tempoyak menjadi elemen penting dalam kuliner Palembang, memberikan sensasi rasa yang unik dan khas pada berbagai hidangan.
11. Engkak Ketan – Kue Lapis Manis Bertekstur Lembut
Engkak ketan adalah kue tradisional berbahan dasar ketan dan santan yang memiliki tekstur legit dan lembut.
Hidangan ini sering disajikan pada acara adat dan perayaan keluarga.
12. Kue 8 Jam – Hidangan Istimewa untuk Kerajaan
Dinamakan kue 8 jam karena proses pembuatannya yang memerlukan waktu pemanggangan selama delapan jam.
Kue ini memiliki rasa manis dengan tekstur yang padat dan biasanya hanya dibuat untuk acara istimewa.
13. Celimpungan – Perpaduan antara Pempek & Laksan
Celimpungan adalah hidangan yang mirip dengan laksan tetapi dengan bentuk lebih kecil dan kuah yang lebih ringan.
Hidangan ini menjadi salah satu makanan khas yang sering dijumpai di rumah-rumah masyarakat Palembang.
14. Kue Maksuba – Kue Legit Berlapis Khas Palembang
Kue maksuba merupakan kue khas Palembang yang memiliki tekstur berlapis dan dibuat dari banyak telur.
Proses pembuatannya cukup rumit, tetapi menghasilkan rasa yang sangat kaya dan legit.
15. Sambal Lingkung – Sambal Abon Ikan Khas Palembang
Sambal lingkung adalah sambal berbentuk abon yang terbuat dari ikan dan kelapa parut yang dimasak hingga kering.
Sambal ini biasanya digunakan sebagai pelengkap makanan dan memiliki rasa gurih serta sedikit pedas.
Baca Juga: Makanan Daerah Tiap Provinsi di Indonesia
Oleh-Oleh Khas Palembang yang Wajib Dibawa Pulang
Beberapa oleh-oleh khas Palembang yang populer antara lain pempek kemasan, kemplang, engkak ketan, dan kue maksuba.
Tempat Terbaik untuk Menikmati Kuliner Palembang
- Pasar Tradisional
Seperti Pasar Cinde dan Pasar 26 Ilir, tempat terbaik untuk menikmati makanan khas dengan harga terjangkau.
- Rumah Makan Legendaris
Seperti Rumah Makan Pindang Musi Rawas atau Pempek Candy, yang terkenal dengan rasa autentiknya.
- Festival Kuliner Palembang
Acara tahunan yang menyajikan berbagai kuliner khas, seperti Festival Pempek yang diadakan di Benteng Kuto Besak.
Kuliner Palembang adalah perpaduan sempurna antara rasa, sejarah, dan budaya yang patut untuk dieksplorasi dan cicipi ketika kamu sedang berada di Palembang.
Setiap gigitan dari tiap makanannya menghadirkan cerita berbagai daerah asalnya, mulai dari pengaruh Melayu, Tionghoa, hingga sentuhan unik dari Kesultanan Palembang.
Kalau Astro friends seorang pencinta kuliner ataupun hanya ingin mencicipi sesuatu yang baru, makanan khas Palembang siap memberikan pengalaman rasa yang autentik dan tak terlupakan.
Jika kamu ingin merasakan cita rasa asli tanpa harus bepergian, Astro friends bisa langsung membeli Pempek khas Palembang melalui Aplikasi Astro ataupun Website Astronauts.id. Pesan dengan mudah dan nikmati pengalaman berbelanja cepat hanya dalam hitungan menit! Download aplikasi Astro sekarang di Play Store dan App Store untuk memenuhi semua kebutuhan kamu tanpa ribet!
- Kemendagri. 2008. Sejarah Indonesia Modern
https://bpsdm.kemendagri.go.id/Assets/Uploads/laporan/bc53b1ff33e1f19a400893214c432bd6.pdf
Diakses pada 11 Februari 2025 - Wikipedia. 2025. Kesultanan Palembang
https://id.wikipedia.org/wiki/Kesultanan_Palembang
Diakses pada 11 Februari 2025 - CNN Indonesia. 2024. Pempek Candy
https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20240709125905-97-1119180/pempek-candy-merek-lokal-paling-menjanjikan-di-palembang
Diakses pada 11 February 2025