
Melon Inthanon Astro Farm 1200gram
Habis
Rp74.200
Deskripsi Produk
Asal Produk:
Indonesia (Cipanas, Cianjur, Bandung)
Gramasi Produk:
1.2kg - 1.4kg per pcs
Berat produk yang diterima oleh pembeli dapat berbeda-beda ±10% dari berat yang tertera di aplikasi
Masa Simpan Produk:
7 - 14 Hari dalam Suhu Ruang
20 - 25 Hari dalam Chiller
Deskripsi Produk:
Melon Inthanon merupakan varietas melon yang berasal dari Thailand. Bentuk dan ukuran buah ini mirip dengan melon pada umumnya yaitu bulat agak oval. Kulit buah ini berwarna kuning dengan jaring di seluruh permukaannya. Daging buah berwarna hijau muda dengan tekstur agak soft dan juicy sehingga tidak terlalu garing. Rasa buah ini lebih manis dibandingkan dengan jenis melon sky rocket. Tingkat kemanisan brix 13 up.
Manfaat mengonsumsi buah melon antara lain ialah mencegah dehidrasi karena kandungan air yang tinggi pada buah melon. Kandungan mineralnya pun dapat membantu memulihkan elektrolit dalam tubuh. Kandungan serat dalam melon walaupun tidak setinggi buah lain tetapi bersama kandungan airnya yang tinggi, keduanya dapat membantu melancarkan buang air besar. Bahkan karena kandungannya yang tidak tinggi, mengonsumsi melon baik untuk orang yang belum terbiasa makan makanan tinggi serat. Dengan menambah asupan serat sedikit demi sedikit, maka sistem pencernaan tubuh akan mulai terbiasa.
Natrium dan kalium dalam buah melon dapat membantu menurunkan sekaligus menstabilkan tekanan darah dalam tubuh. Natrium di dalam melon bekerja dengan mengikat cairan dan menambah volume darah dan kalium membantu menyeimbangkan jumlah volume darah.